Dinar Ekspose,Lampung Tengah – Dalam suasana penuh kehangatan, Anggota DPRD Lampung Tengah Hanafi, mengadakan acara buka puasa bersama di kediamannya, Jumat sore, 28 Maret 2025.
Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat serta para relawan yang selama ini mendukungnya.
Acara tersebut di hadiri ratusan tamu dari berbagai kalangan, mulai dari tokoh masyarakat, tokoh agama, simpatisan, hingga relawan. Suasana penuh kebersamaan tercipta, mencerminkan eratnya hubungan antara pemimpin dan warga

Dalam kesempatan itu, Hanafi menyampaikan bahwa acara ini bukan sekadar ajang pertemuan. Tetapi juga bagian dari upaya memperkuat persaudaraan dan kebersamaan dalam membangun pelayanan publik yang lebih baik.
Selain buka bersama Hanafi juga memberi kan bingkisan kepada warga yang hadir.
“Alhamdulillah, kegiatan ini menjadi sarana untuk semakin mendekatkan diri dengan masyarakat. Terutama Relawan di Kecamatan Pubian dan sekitarnya,” ujarnya .
Pernyataan tersebut di Aminkan oleh Hanafi yang menegaskan komitmennya sebagai wakil rakyat yang mewakili Kecamatan di wilayah dapil nya . Ia berjanji akan terus menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab demi kesejahteraan masyarakat.
“Terima kasih kepada semua yang telah hadir. Semoga kebersamaan ini semakin memperkuat sinergi antara kita dan membawa berkah bagi semuanya,” ungkap Hanafi.
Acara ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga wujud nyata komitmen Hanafi selaku anggota DPRD Lampung Tengah dalam membangun hubungan yang erat dengan masyarakat serta meningkatkan pelayanan publik yang lebih baik dan inklusif.
Sebagai tuan rumah tak lupa kami sampaikan ucapan terima kasih kepada alim ulama dan tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya karena berkesempatan hadir bersilaturahmi bersama dalam mengagungkan Bulan Suci Ramadhan di kediaman kami, semoga kita semua selalu berada dalam lindungan Allah SWT dalam menjalankan ibadah puasa pada Bulan Ramadhan,” ucapnya.
Hanafi Berharap kegiatan ini dapat terus menjadi agenda rutin kedepan, serta pentingnya kepedulian sosial dan kerja sama yang kuat antara semua pihak untuk membangun Lampung Tengah yang lebih baik,” demikian tutupnya.
(Iron Guna)

